Menampilkan Widget di Kategori Tertentu

Cara menampilkan widget wordpress di kategori tertentu ini adalah lanjutan dari artikel sebelumnya, disana bercerita tentang cara mengetahui ID Kategori WordPress.

Saya anggap sahabat sudah mengetahuinya, maka dari itulah inyong hadir kembali untukmu #halah

Cara ini berguna untuk mengklasifikasikan widget sesuai dengan topik artikel yang disajikan. Sebagai contoh kita memiliki toko online, entah itu dagangan afiliasi, toko milik pribadi atau toko online milik majikan.

Apabila kita ingin agar masing-masing widget yang telah kita siapkan hanya tampil pada single post sesuai dengan kategori, maka ikutilah kelanjutan episodenya setelah saya minum dulu sebentar.. Mari bersulang untuk kelancaran usaha kita 😀

Cara Menampilkan Widget pada kategori tertentu

1. Siapkan Widget

Sampai disini you sudah menyiapkan widget yang akan diatur di dashboard wordpress yow?

Jenis Widgetnya boleh banner, javascript atau RSS Feed by category, sesuaikan dengan kebutuhan.

2. Plugin Widget Logic

Akses dashboard pada menu Plugins Add New

Untuk menginstal plugin ini, search: widget logic

Silahkan diinstal dan aktifkan

3. Customize Widget WordPress

Menunya ada di : Appearance >> Widgets, pilih Customize juga boleh.

Apabila anda telah mengaktifkan plugin Widget Logic, maka di bawah widget akan selalu ada box khusus untuk keperluan ini. Selengkapnya sudah pernah penulis bahas dahulu kala disini.

Webstore yang kita kelola anggaplah memiliki 3 kategori; misalnya baju, topi dan celana kolor.

Silahkan cek dulu nomor ID masing-masing kategori yang sahabat miliki tersebut.

Cara Mengatur Widget WordPress  [widgetsidebar]

Paste kode berikut ini ke box Widget Logic yang tersedia, kemudian Save.

is_category(KategoriIDmu) || (is_single() && in_category(KategoriIDmu))

Contoh:

is_category(1) || (is_single() && in_category(1))

Dengan cara diatas, maka widget itu hanya akan tampil pada sidebar semua artikel yang ‘kategoriIDnya= 1.

Sesuaikan angka pada kategori dengan angka category ID yang dimiliki blog wordpressmu.

Menampilkan widget di beberapa kategori

Sebagai variasi tambahan, misalnya you ingin menampilkan widget pada semua sidebar single post di beberapa kategori tertentu (tetapi tidak semua kategori), you bisa memodifikasi input widget logicnya dengan menambahkan fungsi array.

Widget Logic Code:

is_category(array(x,y)) || (is_single() && in_category(array(x,y)))

Misalnya 3 kategori wordpress yang ingin ditampilkan widgetnya memiliki category ID? 2,4, dan 5.

Maka Widget Logic yang ditambahkan adalah

is_category(array(2,4,5)) || (is_single() && in_category(array(2,4,5)))

Keterangan:

Perhatikan angka yang saya bold; yaitu 2,4,5 . Silahkan direplace sesuai dengan ID kategori blog wordpressmu.

Gampangkan?

Apabila cara diatas ternyata bermasalah dengan layout template yang dikau gunakan, silahkan cari jawabannya di http://wordpress.org/support/plugin/widget-logic

Demikian simple tips tentang bagaimana cara menampilkan widget wordpress di kategori tertentu.

You May Also Like

About the Author: simple tips