Cara mengeblok pop up window menggunakan browser google chrome hampir sama dengan cara mengeblok iklan pop up menggunakan addons adblockplus pada browser firefox. Pada browser google chrome tersedia perangkat tambahan mirip addons yang dikenal dengan istilah extensions.
Extensions yang diinspirasi dari addons firefox ini memiliki fungsi untuk mencegah munculnya pop up iklan yang muncul secara tiba-tiba pada saat sahabat melakukan surfing ke blog atau website tertentu.
Untuk menginstall addons bin extension adblock pada browser google chrome, silahkan anda buka browser google chrome
kunjungi dan download extension addblock di https://chrome.google.com/extensions/search?itemlang=&q=adblock
Nah, kalau ingin cara yang lebih praktis, sahabat bisa mencoba setting browser google chrome dengan cara berikut ini:
1. Buka browser google chrome
2. Klik gambar kunci pass di sudut kanan browser,
3. Pilih Options, klik tab ‘Under the hood’ , terus klik ‘Content Settings’
Dalam pilihan ‘Features’ silahkan pilih ‘Pop Ups’, dan pilih Do not allow seperti pada ilustrasi gambar di atas, kalau sudah klik ‘Close‘
Cara Block Pop Up dengan Google Chrome diatas cukup aman dalam mengantisipasi munculnya pop up window dalam berbagai website atau blog yang anda kunjungi, dan dengan mencegah munculnya pop up window; secara tidak langsung merupakan cara untuk sedikit menghemat bandwidth quota pada koneksi internet sahabat (khusus bagi pengguna internet yang menggunakan provider internet berbayar… ngirit dot html -hehe-)
Untuk pengguna browser mozilla firefox, silahkan anda baca pada artikel Adblock Pop Up dan Islam Is Beautiful
terimakasih mas saya juga sering pakai chrome memang agak lola juga sih kalau banyak pop up